BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Kota Pasuruan merupakan salah satu kotamadya di provinsi Jawa Timur. Kota Pasuruan terdiri dari 3 kecamatan. Kecamatan-kecamatan kota Pasuruan yakni Bugul Kidul, Purworejo dan Gading Rejo.Dalam laporan ini di bahas kecamatan Bugul Kidul.
Kecamatan Bugul Kidul terdiri dari 13 Desa/Kelurahan. Penduduk kecamatan Bugul Kidul pada bulan Desember 2006 tercatat 48.622 jiwa. Jumlah itu terdiri dari WNI dan WNA.. Angka yang tercatat tersebut adalah penduduk yang berdomisili pada saat diadakannya sensus penduduk.
Dalam kehidupan, air sangat dibutuhkan oleh manusia karena air adalah senyawa yang tidak tergantikan. Air mempunyai banyak manfaat. Salah satunya untuk kebutuhan sehari-hari (masak, mandi, minum dan mencuci). Berarti dengan jumlah penduduk 48.622 jiwa membutuhkan jumlah air yang besar.
Untuk memenuhi kebutuhan air yang besar, diperlukan jaringan air bersih. Pada saat ini kecamatan Bugul Kidul mensupply air dari PDAM yang berasal dari sumber air Umbulan dan Sumur Bor Pleret. Akan tetapi jaringan belum mampu melayani seluruh mayarakat.
Home » Teknik Sipil » Perencanaan Jaringan Air Bersih Di Kecamatan …Kota …
{ 0 comments... Views All / Send Comment! }
Post a Comment