Manfaat Positif Dan Negatif Jejaring Sosial ~ Perkembangan dunia online dan internet yang semakin meningkat penggunaannya dewasa ini bersamaan dengan tumbuhnya pemakaian internet baik di dunia maupun di Indonesia akan bisa memberikan dan membawa dampak positif bagi orang-orang yang pandai memanfaatkan serta menggunakan media jejaring sosial seperti halnya facebook, twitter atau pun BLOG juga. Demikian pula dengan akun jejaring sosial Twitter Presiden SBY yang baru yaitu @SBYudhoyono.
Menurut Juru Bicara Kepresidenan Julian Pasha menyebutkan akun baru dalam twitter presiden ini adalah semata-mata ingin membangun komunikasi dengan seluruh rakyat secara online. Gagasan ini sebenarnya sudah lama baik itu secara pribadi atau pun kelembagaan yang mengusulkan dan menggagas akun baru jejaring sosial milik Presiden RI SBY. (tasroh SM)
Teknologi informasi yang berbasis internet telah berkembang pesat di indnesia, produk berbasis internet yang paling di gemari saat ini adalah situs jejaring social berupa facebook dan twitter. Dengan layanan situs jejaring sosial ini kita dapat berkomunikasi dengan teman-teman baru maupun lama dari belahan dunia manapun
Baik diakui atau pun tidak bahwa pengaruh jejaring sosial di dunia maya online memang telah banyak mewabah ke semua aspek kehidupan pribadi manusia di belahan dunia ini. Contoh nyata yang mendapatkan manfaat jejaring sosial twitter barack obama dan juga facebook barack obama adalah presiden Amerika Serikat yaitu Presiden Barack Obama yang bisa disebut pemimpin pertama dunia yang dipopulerkan dan bahkan diubah nasibnya berkat peran facebook.
Cerita sukses pemanfaatan jejaring sosial amat ditentukan oleh kondisi "mental sosial" penggunanya sendiri. Pakar teknologi informatika dari Northem Illinois University Sigmund Murray dalam beyond Unlimited Informations (2009) menyebut masyarakat bangsa yang cerdas secara komunikasi informasi telah mengambil manfaat positif perkembangan jejaring sosial ini. Buktinya bisa dilihat bahwa temuan baru akan bis mendongkrak aset dan laju investasi di berbagai media pemasaran yang mujarab.
Adapun sebaliknya, dampak negatif jejaring sosial yang tumbuh subur di tengah-tengah masyarakat dan bangsa dengan mental terbelakang secara teknonologi, tak hanya jadi media paling bisa menjadi perusak moral mental sosial, tetapi juga bisa menjadi media paling produktif untuk memicu adanya kekacauan, kekerasan, fitnah hingga sampai juga jadi penyebab disharmoni pribadi dan sosial.
Untuk itu berpijak dari realitas ini, peluncuran Twitter SBY diharapkan akan bisa menjadi pembantu Presiden dalam membaca, memahami dan menerapkan prinsip keterbukaan informasi komunikasi pada era digital sekarang ini. Semuanya untuk kepentingan bangsa dan negara Indonesia tercinta ini.
Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi membuat suatu pekerjaan menjadi cepat dan efesien meski tidak semuanya. Namun setidaknya dengan adanya Teknologi Informasi dan Komunikasi kita bisa dengan mudah mendapatkan suatu informasi dengan cepat, begitu juga dengan komunikasi semakin terjangkau. Dengan adanya Teknologi Informasi yang canggih dengan penggunaan internet yang baik bisa kita manfaatkan untuk berbagai macam keperluan dalam kehdupan kita.
Untuk itulah semoga masyarakat akan bisa memanfaatkan facebook, twitter atau pun blog dalam hal-hal yang positif, bukannya malahan menggunakan kepada hal-hal yang menjurus ke hal-hal negatif. Semuanya juga kembali akan kepada diri pribadi akankah menggunakan untuk promosi kebaikan atau pun promosi keburukan.
Promosi yang membawa keuntungan atau pun sebaliknya. Karena memang tidak sedikit manfaat facebook atau pun manfaat twitter itu sendiri bila kita pandai mencermati dan bijak menggunakan alat media online seperti dua hal tersebut.
Home » News Update » Manfaat Jejaring Sosial
{ 0 comments... Views All / Send Comment! }
Post a Comment